Pengajuan Yudo Margono Jadi Calon Panglima TNI karena Rotasi Matra

by -625 Views
Presiden Jokowi memberikan keterangan pers usai bertemu masyarakat Suku Dayak

Selasa, 29 November 2022 – 22:54 WIB

VIVA Politik – Presiden Joko Widodo menyebut salah satu alasan pengajuan Laksamana TNI Yudo Margono sebagai calon tunggal panglima TNI adalah karena rotasi matra.

“Satu, yang kita ajukan satu (calon), KSAL yang sekarang karena memang kita rotasi matra,” kata Presiden di Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa, 29 November 2022, sebagaimana siaran pers yang diterima dari Biro Pers Sekretariat Presiden.

Jokowi mengatakan nama Yudo Margono sudah diajukan kepada DPR untuk mendapatkan persetujuan.

Kepala Staf TNI AL (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono

Kepala Staf TNI AL (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono

Panglima TNI kini dijabat oleh Jenderal Andika Perkasa yang berasal dari TNI Angkatan Darat dan sebelumnya lagi oleh Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang berasal dari TNI Angkatan Udara.

Surat Presiden (Surpres) calon panglima TNI telah disampaikan kepada DPR oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada Senin. Selanjutnya Yudo Margono akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi I DPR.

Sumber: www.viva.co.id

No More Posts Available.

No more pages to load.